Paket Tengah Malam Telkomsel

Tahukah anda bahwa Telkomsel juga punya paket data malam. Harganya pun terbilang cukup murah. Harga berkisar antara Rp 2.000,- hingga Rp 22.000,- untuk paket data antara 2GB hingga 15GB menjadikannya sangat terjangkau untuk semua kalangan.

Pada dial ini terdapat beberapa pilihan paket data yang bisa anda sesuaikan dengan kebutuhan anda. Paket bulanan, mingguan, hingga harian tersedia disini. Salah satunya yaitu 15GB/30hari yang hanya Rp. 22.000,-.

1. 15GB/30hari

Paket data 15GB dapat anda gunakan selama 30 hari. Paket data ini dapat anda peroleh dengan harga Rp. 22.000,-.

Paket data ini jika dibandingkan dengan paket data di *363# tentu sangatlah murah. Paket data 15GB selama 30 hari di *363# dipatok dengan harga Rp. 75.000,- jika beruntung. Terkadang paket data yang sama dipatok lebih mahal yanitu dengan harga Rp. 85.000,-. Meskipun sebenarnya harga tersebut sudah termasuk gratis Nelpon dan SMS, tapi tidak banyak pengguna yang benar-benar memanfaatkan gratis Nelpon dan SMS nya

Jika anda membutuhkan paket data internet di siang dan malam hari, maka menggunakan keduanya dalam satu bulan adalah pilihan yang sangat tepat. Anda hanya menggunakan Rp. 97.000,- atau Rp. 107.000,- dalam satu bulan dan anda dapat menikmati paket data total 30GB.

2. 5GB/30hari

Paket data 5GB dapat anda gunakan selama 30 hari. Paket data ini dapat anda peroleh dengan harga Rp. 15.000,-. Paket data yang serupa juga terdapat di paket data reguler *363# dengan harga yang jauh lebih tinggi. Paket data reguler di *363# juga menyertakan gratis Nelpon dan SMS untuk harga tersebut.

Paket data jenis ini cocok untuk anda, yang mana membutuhkan paket data dini hari yang ingin digunakan selama sebulan dan penggunaan tidak lebih dari 5GB.

3. 10GB/7hari

Paket data 10GB dapat anda gunakan selama 7 hari. Paket data ini dapat anda peroleh dengan harga Rp. 12.000,-. Berbeda dengan jenis paket data tengah malam sebelumnya, paket data ini hanya berlaku selama 7 hari.

Jika anda mampu menghabiskan paket data dini hari ini 10GB dalam seminggu, maka jenis paket ini cocok untuk anda.

Anggap saja anda menghabiskan 10GB sebanyak 3 kali atau total 30GB tiap bulan, maka biaya yang harus anda keluarkan adalah Rp. 36.000,-. Sementara jika anda menggunakan yang 15GB sebanyak 2 kali dalam sebulan dengan total yang sama yaitu 30GB, anda harus mengeluarkan Rp. 44.000,-.

Jadi, jika anda menggunakan paket data dini hari dalam seminggu hingga 10GB, maka sebaiknya anda menggunakan jenis paket data ini.

4. 5GB/7hari

Paket data 5GB dapat anda gunakan selama 7 hari. Paket data ini dapat anda peroleh dengan harga Rp. 10.000,-.

Anggap saja anda menghabiskan 5GB sebanyak 3 kali atau total 15GB tiap bulan, maka biaya yang harus anda keluarkan adalah Rp. 30.000,-. Sementara jika anda menggunakan yang 15GB sebanyak 1 kali dalam sebulan dengan total yang sama yaitu 15GB, anda harus mengeluarkan Rp. 22.000,-.

Sebaiknya anda menggunakan paket data 15GB/30hari juga anda menggunakan paket data dini hari dalam seminggu hingga 5GB, karena paket 15GB/30hari hitungannya menjadi lebih murah.

Tapi jika anda hanya ingin menggunakan paket data dini hari dalam jangka waktu seminggu saja, dan penggunakan anda tidak melebihi 5GB, maka paket data ini cocok untuk anda.

5. 5GB/1hari

Paket data 5GB dapat anda gunakan selama 30 hari. Paket data ini dapat anda peroleh dengan harga Rp. 5.000,-. Paket data ini sangat cocok untuk anda jika anda menggunakan paket data dini hari hingga 5GB per hari

Anggap anda menghabiskan 5GB sebanyak 6 kali atau total 30GB tiap minggu, maka biaya yang harus anda keluarkan adalah Rp. 30.000,-. Sementara jika anda menggunakan yang 10GB sebanyak 3 kali dalam seminggu tersetbut dengan total yang sama yaitu 30GB, anda harus mengeluarkan Rp. 36.000,-.

Jadi, jika anda menggunakan paket data dini hari dalam sehari hingga 5GB, maka sebaiknya anda menggunakan jenis paket data ini. Tapi, jika anda menggunakan tidak setiap hari, maka sebaiknya menggunakan paket data yang berlaku tiap minggu.

6. 1GB/1hari

Paket data 5GB dapat anda gunakan selama 30 hari. Paket data ini dapat anda peroleh dengan harga Rp. 2.000,-.

Jika anda bisa menghabiskan paket data dini hari 1GB tiap hari maka paket data ini cocok untuk anda.

Tapi jika anda menggunakan paket data tiap hari selama seminggu atau sebulan, maka lebih baik anda memilih paket mingguan atau bulanan sesuai kebutuhan.

Paket data ini sangat dianjurkan jika anda hanya membutuhkan 1GB saja dan masa pemakaian paket data tidak lebih dari satu hari.

7. Syarat dan Ketentuan

Paket internet ini bisa digunakan disemua jaringan Telkomsel 2G, 3G, dan 4G dan hanya digunakan pada pukul 00:00 hingga 07:00.

Anda bisa mengakses layanan ini dengan menggunakan dial *363*11#

Tetap produktif, Jaga kesehatan

Sekian, Semoga bermanfaat