Cara Mengatur Jumlah Angka Dibelakang Koma di Microsoft Excel ?

Pilih nilai

Pilih nilai yang akan diatur jumlah angka dibelakang koma-nya. Anda dapat memilih satu nilai atau beberapa nilai secara bersamaan. Nilai yang kami gunakan berikut merupakan nilai hasil pembagian 1/7 sehingga jika jumlah angka dibelakang koma ditambah maka masih mungkin menemukan nilai bukan nol.

Cara Mengatur Jumlah Angka Dibelakang Koma di Microsoft Excel ?

Menambah Jumlah Angka

Klik tanda untuk menambah jumlah angka di belakang koma pada bagian toolbar "number" seperti pada gambar berikut.

Cara Mengatur Jumlah Angka Dibelakang Koma di Microsoft Excel ?

Setelah anda klik maka seharusnya nilai yang sudah anda pilih/blok sebelumnya akan berubah seperti pada gambar berikut.

Cara Mengatur Jumlah Angka Dibelakang Koma di Microsoft Excel ?

Mengurangi Jumlah Angka

Klik tanda untuk mengurangi jumlah angka dibelakang koma juga pada bagian toolbar "number" seperti pada gambar berikut.

Cara Mengatur Jumlah Angka Dibelakang Koma di Microsoft Excel ?

Setelah anda meng-klik tanda tersebut maka nilai yang anda pilih sebelumnya akan berubah seperti pada gambar berikut.

Cara Mengatur Jumlah Angka Dibelakang Koma di Microsoft Excel ?